logo blog
Selamat Datang Di Blog Kompi Males
Terima kasih atas kunjungan Anda di blog Kompi Males,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.

Cara Mudah Dan Cepat Mengatasi Rambut Beruban

Cara Mudah Dan Cepat Mengatasi Rambut Beruban - Uban merupakan rambut putih yang biasanya menghiasi rambut anda yang hitam dan biasanya menjadi pertanda bahwa usianya tidak lagi muda. Ya mungkin sudah sewajarnya jika uban berada pada rambut orang yang sudah lanjut usia, namun yang tidak wajar apabila orang yang masih madu tapi sudah beruban. Coba anda bayangkan dan renungkan gimana perasaan orang yang masih muda namun sudah memiliki uban dirambutnya. Tentunya pasti akan menurunkan tingkat kegantengan dan kecantikan orang tersebut bukan.

Cara Mudah Dan Cepat Mengatasi Rambut Beruban

Timbulnya uban berada di rambut orang yang masih muda bukan tanpa sebab, salah satu penyebab utama yang sering ditemukan yaitu faktor geneik atau bahasa umumnya keturunan. Selain faktor genetik ada juga penyebab lainnya seperti sering ganti ganti minyak rambut, stres dan kurangnya asupan gizi. Terus gimana cara mengatasi timbulnya uban dengan cepat? Banyak sekali cara yang bisa anda lakukan untuk mengatasi uban yang tumbuh menghiasai rambut anda, dan salah satu yang sering dilakukan yaitu dengan menyamarkan uban dengan memberi semir hitam pada rambut. Namun cara tersebut bukan solusi terbaik,sebab pemakaian semir dapat menganggu kesehatan rambut. Dan cara yang paling ampuh dan cepat yang bisa anda lakukan tanpa menimbulkan efek samping yaitu dengan cara alami. 

Untuk mengetahui informasi bagaimana Cara Mudah dan Cepat Mengatasi Rambut Beruban, silahkan simak informasinya dibawah ini
Cara Mudah dan Cepat Mengatasi Rambut Beruban
1. Ampas Teh
Pasti anda tidak percaya bukan ampas teh bisa digunakan untuk mengatasi rambut putih atau beruban, untuk anda yang ingin mencoba mengatasi uban dengan ampas teh caranya sangat simple dan mudah yaitu dengan mendiamkan ampas teh selama sehari, kemudian gunakan ampas teh yang sudah di diamkan selama satu hari untuk perawatan rambut anda.

2. Daun Rambutan
Siapa sangka daun rambutan merupakan salah satu cara mengatasi rambut putih dengan cepat dan ampuh. Cara menggunakannya yaitu dengan memblender daun rambutan , lalu disaring dan arinya dioleskan pada rambut sampai merata

3. Kemiri
Bumbu masakan yang satu ini, memang dikenal memiliki manfaat untuk menyehatkan rambut. Dan salah satu manfaat yang bisa anda manfaatkan yaitu untuk menghilangkan uban pada rambut. Caranya yaitu dengan mengoleskan minyak kemeri kebagian rambut secara merata dan untuk mendapatkan minyak kemiri saat ini banyak dijual di toko maupun apotek

4. Yogurth
Selain bahan bahan alami yang sudah saya sebutkan diatas,cara lain yang bisa gunakan untuk menghilangkan umban dirambut yaitu dengan menggunakan yogurt. Hal ini dikarenakan yogurth mengandung zat yang dapat menghitamkan rambut dengan cepat. Dan cara menggunakannya pun cukup mudah yaitu dengan membuat masker yogurt lalu campur dengan lada hitam dan juga kopi bubuk. Kemudian campuran bahan tersebut oleskan ke rambut dan kulit kepala anda hingga merata.
Enter your email address to get update from Majuwanita.com.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Copyright © 2014. Majuwanita.com - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Redesign Majuwanita.com Proudly powered by Blogger