logo blog
Selamat Datang Di Blog Kompi Males
Terima kasih atas kunjungan Anda di blog Kompi Males,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.

Tips Jitu Merawat Seragam Putih Si Kecil

Majuwanita.com - Seragam putih milik si kecil perlahan akan menjadi kusam atau kekuningan karena harus dipakai setiap minggunya. Merawat pakaian agar awet dan terlihat tetap putih bersih menjadi prioritas tersendiri bagi para Ibu supaya  anak tidak merasa minder saat mengenakannya. Seragam yang selalu terlihat pituh akan membuat si kecil percaya diri di sekolah sehingga si kecil bisa lebih berprestasi. Oleh karena itu dalam artikel ini akan dijelaskan tips jitu merawat seragam putih si kecil agar tetap putihkhususnya seragam sekolah. Jadi, bacalah lebih lanjut tips di bawah ini :

Tips Jitu Merawat Seragam Putih Si Kecil
  1. Setelah selesai dipakai, segera rendam seragam putih untuk menghindari bahan kimia seperti parfum atau deodorant terlalu lama menempel di seragam, karena bisa menyebabkan noda kekuningan yang kerap terdapat di bagian kerah dan ketiak. Tapi, sebelumnya Anda juga harus memisahkan dahulu seragam putih dengan pakaian lain, jangan mencucinya secara bersamaan agar tidak luntur.
  2. Menggunakan detergen khusus untuk baju putih agar noda bisa hilang secara maksimal, namun jangan digunakan terlalu banyak karena bisa menyebabkan iritasi. Cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan mencampurkan secangkir bubuk soda kue atau secangkir perasan jeruk lemon ke dalam cucian.
  3. Ketiak proses menghilangkan noda, jangan lupa untuk mengucek bagian kerah, ketiak dan kantong baju secara manual, karena jika menggunakan mesin cuci akan sulit hilang nodanya.
  4. Jemur seragam putih di bawah terik sinar matahari. Sinar ultraviolet akan membantu membuat pakaian cerah secara alami. Jika sudah kering, segera angkat dari jemuran.
  5.  Setrika seragam menggunakan temperatur yang jangan terlalu panas karena bisa membuat seragam putih berubah warna.
  6. Agar seragam putih tetap kelihatan rapi, gantung pada hanger yang berbahan kayu atau plastik. Sebaiknya, hindari penggunaan hanger dengan bahan besi, sebab bisa memunculkan karat ke seragam putih si kecil. 
Demikianlah tips merawat baju putih si kecil semoga bisa bermanfaat dan membuat si kecil bahagia dengan seragam putihnya yang tetap terlihat cerah walaupun sudah bertahun-tahun dipakai.
Enter your email address to get update from Majuwanita.com.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Copyright © 2014. Majuwanita.com - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Redesign Majuwanita.com Proudly powered by Blogger